Tanggul Sungai Mamas Jebol, Salim Fakhry Sigap Turunkan Dua Excavator

Aceh Tenggara: gurahonline.com

Curah hujan tinggi menyebabkan tanggul Sungai Mamas di Desa Mamas, Kecamatan Darul Hasanah, Aceh Tenggara, jebol dihantam derasnya arus air, Rabu malam (09/10/2024). Akibatnya, permukiman warga terancam terendam banjir.

Jebolnya tanggul tersebut dipicu derasnya arus sungai dan meningkatnya debit air sehingga tanggul tersebut tidak sanggup menahannya, jebol.

H. M. Salim Fahkry bersama Heri Al Hilal calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tenggara nomor urut 1, sigap turun langsung ke lokasi dan menurunkan dua alat berat excavator untuk memperbaiki kerusakan tanggul Sungai Mamas tersebut.

Baca juga Artikel ini:  RSUD Kutacane : Dokter Spesialis Juvenita Sartika Siap Layani Penyakit Pada Paru

“Rasa kepedulian kami sebagai warga Aceh Tenggara dan kami menurunkan dua alat berat ini untuk memperbaiki tanggul yang jebol,” kata Fakhry kepada media.

Selain menurunkan dua unit alat berat, Salim Fakhry juga memberikan bantuan berupa paket sembako kepada warga yang terdampak banjir.

“Semoga bantuan ini dapat membantu, meringankan warga yang terdampak banjir di Desa Mamas, Kecamatan Darul Hasanah ini,” sebutnya.

Sementara itu camat Darul Hasanah Hayadun SP, mengatakan, “Alhamdulillah sudah ada dua alat berat excavator di lokasi untuk memperbaiki tanggul yang jebol,” yang di turunkan oleh Salim Fahkry dan Heri Al Hilal,”  katanya, Jumat (11/10/2024).

Baca juga Artikel ini:  PUPR Agara Telah Mengusulkan ke Provinsi Perbaikan Jalan Amblas di Agara
Kondisi saat ini Oprit jembatan Natam amblas digerus air

Sebut ia, banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Mamas tersebut berdampak merendam lahan pesawahan, kebun, kolam dan rumah warga serta menghanyutkan jembatan gantung, sebutnya.

Masih kata Hayadun, kepala jembatan, oprit jembatan Natam juga tergerus oleh derasnya debit air.

Hayadun berharap kepada pemerintah Aceh Tenggara, me cari solusi untuk mengatasi agar tidak menjadi Pr pemerintah daerah setiap musim hujan seperti saat ini, harapnya.

Penulis: YsfEditor: Redaktur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *